Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2020

Detail Biaya Ganti Komstir New Vixion

Gambar
Biaya Ganti Komstir Vixion Tak hanya identik dengan haus oli, new Vixion juga dikenal sebagai motor yang komstir nya gampang Oblak. Rusaknya komstir ini sudah menjadi penyakit langganan sejak era Old Vixion yang menggunakan mesin 3C1. Setelah 5 tahun menemani, akhirnya hal tersebut terjadi pada New Vixion Lightning lansiran 2015 yang saya miliki. Setelah berulangkali melakukan penyetelan, akhirnya saya menyerah karena sepertinya komstirnya sudah rusak parah. Tanda-tanda komstir new Vixion Oblak biasanya bisa diketahui dari liarnya stang motor saat dikendalikan. Saat berbelok seringkali bersuara mendecit dan stang bergetar saat digeber dalam kecepatan tinggi. Meskipun efeknya tidak separah efek telat ganti oli, komstir Oblak ini sangat mengganggu. Sangat terasa ketika saya riding ke Ambulu yang berjarak 63 kilometer dari Garahan, desa tercinta. Biaya Ganti Komstir New Vixion Karena sudah sangat tidak nyaman, akhirnya saya memutuskan untuk melakukan penggantian komstir d