4 Rekomendasi Oli Mesin Terbaik Untuk NMAX

gambar oli mesin nmax terbaik

Ngomong-ngomong tentang oli, sudah pasti kalian tau tentang yang satu ini. Oli perannya sangat penting untuk melumasi komponen dalam mesin yang bergesekan.

Seperti pada NMAX, motor matic gambot besutan Yamaha ini juga perlu oli supaya mesinnya bisa bekerja sebagaimana mestinya.

Berbicara tentang oli NMAX, ada banyak sekali oli-oli yang beredar dipasaran otomotif tanah air. Tak sedikit juga yang cocok dengan spesifikasi oli yang dibutuhkan oleh motor matic berkubikasi 155 cc ini.

Banyaknya oli motor NMAX tentu buat kita bingung memilih yang mana. Tentu saja diantara deretan oli motor NMAX tersebut ada yang terbaik dan juga ada yang terburuk.

Berhubung untuk melumasi motor kesayangan, tentu saja banyak yang ingin tau tentang oli mesin NMAX terbaik seperti yang akan dibahas kali ini.

Daftar Harga Oli Terbaik Untuk NMAX

Lalu oli mesin apa yang terbaik untuk melumasi mesin NMAX? Lebih lengkapnya lagi silahkan disimak kelanjutannya seperti berikut ini:

1. Yamalube Super Matic (Rp: 66.500)

gambar Yamalube super matic oli mesin nmax terbaik

Oli Terbaik Untuk NMAX adalah Yamalube super matic. Oli yang dikemas dalam kemasan berwarna biru ini bisa kalian dapatkan dengan merogoh kocek sebesar 60 ribuan saja di dealer resmi Yamaha.

Oli ini terbuat dari bahan sintetis dengan kekentalan 10w40 sesuai dengan spesifikasi oli mesin NMAX anjuran Yamaha. Tiap botolnya berisi 1 liter, kalian perlu mengurangi 100 ml sebelum menggunakannya.

Oli dengan JASO MB ini mengandung Molybdenum, kandungan ini bisa meminimalisir gesekan dengan sempurna, jadi bagian mesin terutama blok dan piston akan aman dan tahan lama.

2. Motul Scooter Le (Rp 80.000)

gambar Motul scooter le oli mesin nmax terbaik

Masuknya oli besutan Motul sebagai oli mesin NMAX terbaik rasanya sangat pas. Pasalnya pabrikan oli asal Perancis ini dikenal sebagai salah satu produsen oli terbaik di dunia saat ini.

Motul Scooter Le dibanderol 80 ribuan saja untuk 1 botol dengan isi 1000 ml. Oli Technosynthese ini memenuhi standarisasi Jepang yaitu JASO MB, jadi akan sangat cocok untuk melumasi NMAX.

Oli yang memiliki kekentalan 10w30 ini memiliki kelebihan sanggup mengurangi gesekan dan getaran mesin. Bukan itu saja, oli ini juga bisa digunakan hingga 5.000 km.

3. Shell Advance AX7 Scooter Syntetic (Rp: 70.000)

gambar Shell advance ax7 scooter syntetic oli mesin nmax terbaik

Oli mesin yang bagus untuk NMAX selanjutnya adalah Shell Advance AX7 Scooter Syntetic. Oli berbahan sintetis ini bisa kalian dapatkan dengan merogoh kocek sebesar 70 ribuan saja.

Oli ini menawarkan perlindungan dan juga pembersihan mesin. Ada juga fitur RCE yang diklaim mampu untuk melumasi motor dengan kecepatan tinggi seperti NMAX dan juga Aerox.

Shell Advance AX7 Scooter Syntetic juga bisa membasmi kerak-kerak dalam mesin yang bisa menggangu. Formulasi oli ini memenuhi standarisasi JASO MB dan API SL.

4. Castrol Power1 (Rp: 55.000)

gambar Castrol power 1 oli mesin nmax terbaik

Lalu ada Castrol Power1 yang juga cocok untuk NMAX, oli mesin NMAX ini bisa kalian dapatkan dengan merogoh kocek sebesar 55 ribu untuk 1 botol dengan isi sekitar 1 liter.

Oli dengan kekentalan 10w40 ini dilengkapi dengan teknologi Scootek sehingga mengalir dengan cepat dan mengurangi hilangnya tenaga akibat gesekan pada mesin.

Oli dengan standarisasi JASO MB ini juga dibekali dengan fitur Power Release Formula yang bisa membantu dengahhn cepat dan mengurangi kerugian internal mesin.

Itu saja keempat oli mesin NMAX terbaik yang dibahas kali ini. Semoga bisa membantu, terimakasih sudah membaca.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

3 Rekomendasi Oli Terbaik untuk GL Max

Inilah Bahan Bakar yang Cocok Untuk Yamaha Vixion

Cara Mengatasi Kabel Kopling Putus di Jalan